[02/04/2022] Walking Tour Chineesenwijk : Romantisme Peranakan Tionghoa di Bandung Part-1

 

Program Studi Manajemen Industri Katering bekerjasama dengan Himpunan Pramuwisata DPC Kota Bandung melaksanakan Gastronomi Tionghoa Halal Walking Tour dengan tema, “Walking Tour Chineesenwijk : Romantisme Peranakan Tionghoa di Bandung Part-1″

Kegiatan ini dilaksanakan pada Sabtu, 2 April 2022, pukul 08.00 WIB dengan starting point di Hotel Gino Ferruci Bonti. Peserta kegiatan terbatas hanya 20 orang dengan menjaga protokol kesehatan yang ketat.

 

Link Video Pendek : 1, 2, 3, 4, 5, dan 6.

Terdapat beberapa atraksi wisata sejarah dan gastronomi akulturasi budaya Tionghoa, yaitu Hotel Express, Tan Sim Tjong, Koffie Fabriek Javaco, Cakue Oshin, Koffie Fabriek Kapal Selam, Babah Kuya Herbal, Aannemer Lim A Goh, Koffie, Fabriek Aroma, dan Soto Ojolali Cibadak.

Semua tujuan wisata itu memiliki sejarah panjang dalam peradaban kota Bandung yang dapat dipaparkan secara mendalam oleh pramuwisata senior Ganis Nosa A. dari Himpunan Pramuwisata Indonesia (HPI) dan Dr. Roro dari Komunitas Historie van Bandoeng.

Suatu pengalaman yang sangat edukatif bagi semua kalangan masyarakat di Kota Bandung dan juga bagi para wisatawan minat khusus.