Semester : 1
Code   : MI100
Credit :  3 SKS

Deskripsi

Mata kuliah ini berisi tentang tentang konsep dasar membuat sebuah design menggunakan aplikasi dalam komputer, meliputi Pengenalan Microsoft Office, Olah gambar dengan Corel dan Photoshop dan aplikasi lainnya yang terdapat di dalamnya.

Capaian Pembelajaran Matakuliah

Meningkatkan pengetahuan tentang kerangka konseptual/teori Aplikasi komputer sehingga mampu memahami dasar mengenai Aplikasi komputer dimana mahasiswa belajar menggunakan aplikasi yang terdapat dalam komputer yang dapat diandalkan.

Capaian Pembelajaran Program Studi yang Dirujuk (CPPS)

  • Memiliki kecakapan dan kemampuan untuk mengambil keputusan yang tepat dan profesional berdasarkan hasil analisis terhadap informasi dan data, serta dapat memilih berbagai solusi alternatif secara mandiri dan kelompok dalam memecahkan persoalan di lingkungan pekerjaan yang dihadapinya sesuai dengan konteksnya untuk memperoleh hasil terbaik.
  • Menguasai konsep ilmu komputer, khususnya dalam komputerisasi pariwisata.
  • Mengkaji pengembangan dan implementasi ilmu pengetahuan teknologi dan seni (IPTEKS) di pariwisata yang memperhatikan dan menerapkan nilai dan etika sesuai dengan Kode Etik Pariwisata Global.
  • Menerapkan pemikiran logis, kritis, sistematis, dan inovatif dalam pengambilan keputusan stratejik pada bidang komputerisasi pariwisata melalui proses pencermatan lingkungan, perumusan, implementasi, dan evaluasi strategi.
  • Menyusun gagasan dalam kajian saintifik tentang pengembangan aplikasi computer pariwisata dalam bentuk skripsi.
  • Menunjukan kemampuan komunikasi yang efektif dalam praktik profesi pariwisata dengan perbedaan latar belakang budaya.
  • Menunjukan kinerja mandiri dan kelompok yang bermutu dan terukur, serta memelihara dan mengembangkan jaringan kerja di dalam dan di luar industri dan institusi kepariwisataan.
  • Melakukan penyeliaan terhadap proses dan hasil kerja di bidang pariwisata.
  • Memiliki kepribadian dan karakter yang baik sebagai pemangku pariwisata yang profesional, bertanggung jawab, dan beretika untuk mendukung pengembangan pariwisata yang kompetitif dan berkelanjutan