Sosialisasi Smart Campus dan Sekolah Digital

Program Studi Manajemen Industri Katering menghadiri sosialisasi smart campus dan sekolah digital. UPI dalam kegiatan sosialisasi UPI sebagai smart campus. Seluruh akademisi perlu melakukan upgrade agar dapat menjadi smart campus. Dr. Cepi Riyana sebagai narasumber menyatakan bahwa hal ini perlu dilakukan karena sudah masuk ke era Revolusi Industri 4.0 yang semua sektor memerlukan teknologi untuk meningkatkan kinerjanya.150 juta orang Indonesia sudah terhubung dengan internet. Semua level pendidikan harus memiliki kemampuan keahlian pembelajaran di abad 21. Perlunya pemahaman digital dengan membuat penguatan dengan kebijakan ICT nasional. UPI harus menjadi fasilitator sekolah di Indonesia sebagai kontribusi pada pendidikan bagi negara. Harus menyiapkan infrastruktur, penyiapan sistem, penyiapan konten, dan diseminasi sistem. Program pendek adalah melatih para dosen untuk memiliki ICT literacy dan cyber pedagogy yang baik, kedua setiap unit mengidentifikasi kebutuhan standarisasi kelas dan melaksanakan blended learning sistem dan direalisasikan pada bulan September 2020.