Undangan Pesona Bedulang Belitung Nusantara di Universitas Podomoro

Ketua Program Studi Manajemen Industri Katering Dr. Dewi Turgarini diundang oleh Program Studi Pariwisata Universitas Podomoro dalam acara Pesona Bedulang Belitung Nusantara. Kegiatan ini menampilkan simulasi tradisi bedulang dalam masyarakat Kota Belitung. Tradisi tersebut menyaajikan makanan komplit yang disajikan dalam nampan yang ditutup Tudong untuk 4 orang. Nampan berisi makanan yang biasa disajikan dalam acara adat dan juga pesta dalam masyarakat Belitung, seperti acar timun Kerabu, Gangan Ikan, Gangan Daging, Sate Ikan, Ayam Bumbu Ketumbar dan Sambal Serai. Upaya mengenalkan tradisi ini menjadi kekuatan dari wisata gastronomi di Kota Belifung. Kegiatan semakin menarik dengan adanya bazzar dan lomba menghias tudong dimana para peserta dapat membawa pulang tudong tersebut.